HUKUM, NEWS  

Tim Satpol PP dan WH Aceh Tangkap Badut di Banda Aceh

Personel Satpol PP dan WH Aceh menangkap anak yang mengenak kostum badut di salah satu titik di Kota Banda Aceh, Senin, 3 April 2023. (Dok Satpol PP dan WH Aceh)

PORTALNUSA.com | BANDA ACEH – Berita tentang aktivitas anak-anak di bawah umur yang diduga diekploitasi oleh oknum tertentu untuk mencari uang dengan berbagai modus di Kota Banda Aceh direspons oleh sejumlah kalangan sambil berharap agar aktivitas meresahkan itu bisa scepatnya ditertibkan oleh pihak terkait.

“Kita apresiasi media yang sudah mengangkat fenomena meresahkan itu, apalagi ada dugaan memanfaatkan anak di bawah umur untuk bekerja dengan cara-cara memiriskan,” kata seorang warga menanggapi laporan media ini.

Baca: Diduga Ada Oknum Mengeksploitir Anak Mengais Rezeki dengan Berbagai Modus di Banda Aceh

Kasatpol PP dan WH Aceh, Jalaluddin juga menanggapi pemberitaan tersebut dengan mengatakan pihaknya sudah menertibkan badut-badut yang beraksi di sejumlah titik di Kota Banda Aceh.

“Badut sudah kami tangkap kemarin (Senin, 3 April 2023), tetapi hanya satu badut berhasil kita tangkap, yang lainnya kabur,” kata Jalaluddin.

Aktivis sosial yang juga Kepala UPTD Rumoh Seujahtera Aneuk Nanggroe Dinsos Aceh, Michael Octaviano mengakui salah satu aktivitas yang melibatkan anak-anak di bawah umur di Kota Banda Aceh adalah aksi badut yang rata-rata juga beroperasi di simpang lampu merah.

Badut-badut tersebut ‘menjual’ kelucuan sambil mendekati mobil atau sepeda motor yang ada anak-anak. Kalau anak-anak senang, maka orangtua langsung memberikan uang sebagai ucapan terima kasih.

Kelompok badut ini, menurut Michael belum terdeteksi dari mana, namun dia memastikan ada juga yang mengkoordinir minimal untuk penyewaan kostum. “Ada biaya untuk sewa kostum, itu biasanya dari Medan,” kata Michael. []

Penulis: Meylida AbdaniEditor: Nasir Nurdin