HIS, NEWS  

Wanita Lansia Ditemukan di Gampong Pie, Pastikan Siapa Tahu Keluarga Anda

Koordinator TKS Aceh, Misra Yana bersama aparat Desa Gampong Pie dan pihak Polsek Meuraxa, Kota Banda Aceh foto bersama dengan wanita lansia yang ditemukan telantar di kawasan Gampong Pie, tiga malam lalu. (Foto TKSK for Portalnusa.com)

PORTALNUSA.com | BANDA ACEH – Warga Gampong Pie, Kecamatan Meuraxa, Kota Banda Aceh menemukan seorang wanita lanjut usia (lansia) tanpa identitas di kawasan desa tersebut, tiga malam lalu.

Wanita lansia yang ditemukan telantar di Gampong Pie, Kecamatan Meuraxa, Kota Banda Aceh. (Foto RKSK for Portalnusa.com)

Setelah sempat diamankan di rumah Keuchik Gampong Pie, akhirnya pada Kamis siang, 27 April 2023 wanita lansia itu diantar oleh pihak desa bersama aparat Polsek Meuraxa ke Dinas Sosial Kota Banda Aceh.

Koordinator Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) AcehMisra Yana,S.Psi,M.Si  kepada Portalnusa.com mengatakan, saat ini wanita lansia itu sudah dititipkan di Rumah Singgah Dinas Sosial Kota Banda Aceh dan berada di bawah dampingan TKSK dan Dinas Sosial.

Keberadaan lansia telantar itu diketahui oleh TKSK Aceh berdasarkan laporan pihak Polsek Meuraxa. Berdasarkan laporan itu, TKSK melakukan pengecekan dan melakukan langkah-langkah untuk mengetahui identitas lansia.

“Kami juga sudah melakukan pengecekan retina mata dan sidik jari di Disdukcapil Kota Banda Aceh namun tidak ditemukan identitasnya,” kata Misra Yana.

Lansia yang mengaku bernama Ermiati itu sempat mengatakan kalau dia berasal dari Magelang namun setelah dilakukan penelusuran oleh TKSK juga belum terlacak keberadaan keluarganya.

“Katanya juga ada anak di Batam tetapi tidak tahu alamatnya. Sempat juga beliau bilang ada keponakan jualan nasi di warung Banda Aceh, itu pun tidak jelas karena beliau kebanyakan lupa. Wanita lansia itu bicara bahasa Indonesia,” ujar Koordinator TKSK Aceh.

Nah, bagi Anda yang merasa ada kehilangan anggota keluarga dan sekaligus untuk memastikan tentang wanita lansia yang ditemukan di Gampong Pie, bisa menghubungi Koordinator TKSK Aceh, Misra Yana melalui HP 089501401008. Siapa tahu wanita lansia itu keluiarga Anda atau paling tidak Anda tahu keberadaan keluarganya.[]