Wangi Dayah Tahfidz Barbate Semakin Merebak, Pastikan Investasi Anda Ada di Sini

Foto bersama penyambutan santri baru dan syukuran dua tahun Dayah Tahfidz Wakaf Barbate Islamic City (YWBIC) di Kecamatan Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar, Sabtu 15 Juli 2023. (Dok YWBIC)

PORTALNUSA.com | ACEH BESAR – Dayah Tahfidz Wakaf Barbate Islamic City (YWBIC) di Kecamatan Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar yang beroperasi sejak dua tahun lalu mulai menampakkan hasil menggembirakan. Jumlah santri yang mampu menghafal Alquran terus bertambah. Jika diibaratkan bunga, wangi Dayah Tahfidz Barbate semakin merebak.

Menurut informasi, Dayah Tahfidz YWBIC memiliki 48 calon penghafal Alquran. Dari jumlah tersebut rata-rata mereka sudah memiliki hafalan 6 juz kelas 2 tsanawiyah. Ditargetkan selama 6 tahun atau tamat aliyah semua santri menyelesaikan hafalan mereka.

“Di dayah ini santri tidak dikenakan biaya apapun. Bahkan pihak yayasan membekali santri dengan uang saku per bulan,” kata Tgk Zulfikar dari Sekretariat Dayah Tahfidz YWBIC di sela-sela acara syukuran dua tahun operasional dayah dan penyambutan santri baru, Sabtu, 15 Juli 2023.

Hadir pada kegiatan tersebut sejumlah tokoh dan dermawan termasuk Kakanwil Kemenag Aceh, Kakankemenag Aceh Besar H Salman, mantan Rektor USK Darni M. Daud, Kepala KUA Blang Bintang Ustdz Fajri, Muspika Blang Bintang dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Ketua Yayasan, Dr. Sofyan A. Gani menjelaskan pihaknya terus bekerja keras agar yayasan terus eksis dalam mencetak generasi penghafal Quran.

“Mengurus para penghafal Alquran merupakan suatu kehormatan bagi kami. Kami mengharapkan para aghniya untuk terus membantu mewujudkan cita-cita besar kita bersama,” kata Sofyan.

Menurutnya, ada dua pola yang diterapkan dalam menghimpun dana untuk kepentingan Dayah Tahfidz YWBIC, yaitu sumbangan langsung untuk makan, minum, akomodasi dan operasional para santri.

Berikutnya adalah menghimpun dana untuk pengembangan tanah wakaf berupa pembebasan lahan yang ada di Barbate, Kecamatan Blang Bintang, Aceh Besar. Juga ada investasi lewat usaha jual beli sembako yang sekarang sedang dilakukan kerja sama dengan Yayasan Wakaf Baitul Atsy. Seluruh keuntungan disumbangkan untuk santri.

Ustadz Minat Iskandar selaku pengawas yayasan juga mengharapkan kaum muslimin dan muslimat untuk berwakaf tunai berupa uang karena manfaatnya sangat luar biasa dan akan terus berkembang.

Kakankemenag Aceh Besar, H Salman berharap Dayah Tahfidz YWBIC yang berada di wilayah Aceh Besar menjadi dayah yang representatif di masa yang akan datang.

Lokasi dayah, kata Salman sangat strategis bagi penghafal Alquran. Jauh dari kebisingan, udara sejuk dan pemandangan yang menawan.

“Kami haqqul yakin dayah ini akan maju,” ujar mantan Kakankemenag Aceh Tenggara tersebut.

Pengurus Dayah YWBIC terus menyuarakan semangat berwakaf sebagai investasi akhirat dengan skema wakaf produktif yang pahalanya terus mengalir meskipun kita telah tiada.

“Salah satu tempat investasi yang aman, amanah dan berkembang adalah Yayasan Wakaf Barbate Islamic City, tempat mencetak generasi penghafal Quran. Informasi selengkapnya bisa menghubungi Ustadz Zulfikar, HP 082369057313,” begitu kata salah seorang pengurus Yayasan WBIC. []