USK Tambah Lima Profesor Baru, Termasuk Rektor UTU

Universitas Syiah Kuala

PORTALNUSA.com | BANDA ACEH – Universitas Syiah Kuala (USK) menambah jumlah Guru Besar dengan dikukuhkannya lima Profesor baru di lembaga pendidikan tinggi tersebut, Kamis, 16 November 2023.

Mengutip undangan dari Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan dan Ketua Senat, Prof. Dr. Ir. Abubakar MS disebutkan pengkuhan berlangsung pada Sidang Terbuka Akademik Universitas Syiah Kuala, Kamis 16 November 2023.



Sidang berlangsung di Event Hall Academic Activity Center (AAC) Prof. Dr. Dayan Dawood, MA, Darussalam, Banda Aceh.

Ada pun kelima Guru Besar USK yang dikukuhkan itu:

1. Prof. Dr. Iskandar, ST., M.Eng., Sc., Judul Orasi Ilmiah, “Estimasi dan Optimasi Desain Produk Terkait Brain Injury dengan Metode Elemen Hingga”;

2. Prof. Dr. Ir. Eti Indarti, M.Sc., Judul Orasi Ilmiah, “Kemasan Pangan Ramah Lingkungan Biofoam, Bioplastik dan Smart Packaging Berbasis Limbah Selulosa”;

3. Prof. Dr. Ishak, M.Si., Judul Orasi Ilmiah, “Revitalisasi Nilai, Kelembagaan dan Bisnis Inti Koperasi Menghadapi Era Ekonomi Digital Guna Meningkatkan Daya Hidup Koperasi di Indonesia”;

4. Prof. Dr. Yuliani Aisyah, S.TP.,M.Si., Judul Orasi Ilmiah, “Pengembangan Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian dalam Pemanfaatan Minyak Atsiri”;

5. Prof. Dr. dr. Endang Mutiawati Rahayuningsih, Sp.S., Judul Orasi Ilmiah, “Pemahaman Mekanisme Nyeri Secara Utuh Merupakan Cara Terbaik dalam Pencegahan dan Penanganan Nyeri Secara Tepat Demi Terjaganya Ketahanan Nasional Bidang Kesehatan”.

Penelusuran media ini, dengan pengukuhan lima Guru Besar hari ini, USK telah memiliki 133 Guru Besar.

Dari lima Guru Besar yang dikukuhkan hari ini, salah seorang di antaranya adalah Rektor Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh, Prof. Dr. Ishak, M.Si.[]