PORTALNUSA.com | SABANG – Satu akun Facebook yang menggunakan nama Reza Fahlevi lengkap dengan foto profil Pj Wali Kota Sabang bersama keluarga dipastikan akun palsu yang dibuat oleh oknum tidak bertanggungjawab untuk kepentingan tertentu.
“Pak Pj Wali Kota Sabang tidak pernah menggunakan akun tersebut untuk melakukan aktivitas media sosial. Makanya kalau ada yang membangun komunikasi dengan menggunakan akun Facebook tersebut tidak usah dilayani karena dipastikan ada orang yang mencatut identitas Pak Pj Wali Kota Sabang,” kata Kabag Prokopim Setdakot Sabang, Ady Akmal Shiddiq.
Menurut Ady, pihaknya perlu mengingatkan masyarakat agar tidak melayani komunikasi melalui Facebook oleh oknum yang menyaru sebagai Pj Wali Kota Sabang, Reza Fahlevi meski melihat nama dan foto profil Reza Fahlevi di beranda media sosial tersebut.
Menurut laporan dari masyarakatm akun Facebook yang mengatasnamakan Pj Wali Kota Sabang digunakan untuk meminta rekening calon penerima bantuan, yang kemudian dijanjikan penyaluran bantuan langsung dari rekening Pj Wali Kota Sabang.
“Pada akun Facebook tersebut, oknum yang tidak bertanggung jawab menggunakan akun seolah-olah ada penyaluran bantuan langsung dari Pj Wali Kota Sabang, dengan meminta rekening calon penerima. Jadi Saya tekankan sekali lagi, Pj Wali Kota Sabang tidak punya akun Facebook. Jangan dilayani karena itu dipastikan penipuan,” demikian Kabag Prokopim Setda Sabang.[]