PORTALNUSA.com | BANDA ACEH – Keluarga korban pengendara mobil Yaris BL 1562 JW yang mengalami kecelakaan di Jalan Abdullah Ujong Rimba, Banda Aceh, Jumat pagi, 7 Juni 2024 memiliki keterangan berbeda dengan yang diberitakan sejumlah media.
“Dalam berita yang dikutip sejumlah media disebutkan mobil Yaris menanbrak pohon akibat menghindari tabrakan dengan mobil Avanza BL 1561 ADV. Padahal tidak demikian,” kata H. Zakaria A. Gani yang merupakan ayahanda dari Khairun Nisa, pengemudi Yaris yang harus dirawat di RSUZA Banda Aceh akibat kecelakaan tersebut.
“Usia korban bukan 35 seperti diberitakan tetapi 24 tahun. Anak saya dokter muda di RSUZA,” lanjut Zakaria.
Menurut Zakaria, setelah kecelakaan itu dia menemui pengemudi Avanza dan menanyakan bagaimana kejadian yang sebenarnya.
Ternyata, kata Zakaria, mobil Yaris yang dikemudikan anaknya sempat ditabrak oleh Avanza di sisi kanan sehingga Yaris terdorong dan menabrak pohon.
“Artinya bukan kecelakaan tunggal. Pengemudi Avanza mengakui itu kepada saya dan berharap bisa diselesaikan secara kekeluargaan. Namun saya katakan tunggu dulu korban keluar dari rumah sakit,” kata Zakaria.
Berita yang telah disiarkan oleh sejumlah media, menurut Zakaria harus diluruskan karena sangat merugikan pihak korban apalagi pihak media tidak memintai konfirmasi keluarga korban.
Keterangan polisi
Kasus lakalantas itu sendiri disiarkan oleh sejumlah media dengan mengutip Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli melalui Kasat Lantas Kompol Sukirno.
Menurut polisi, kecelakaan ini terjadi Jumat pagi, 7 Juni 2024 di Jalan Abdullah Ujong Rimba.
Kronologi kecelakaan bermula dari Toyota Yaris yang dikemudikan Khairun Nisa melaju dari arah Simpang Balai Kota ke Jalan Abdulllah Ujung Rimba.
Namun, saat Toyota Yaris melaju, tiba-tiba ada mobil Toyota Avanza BK 1561 ADV yang dikemudikan oleh Al Ghifari (23) dari arah simpang Black Jack lama menuju ke arah eks Hotel Aceh dengan kecepatan sedang.
“Saat berputar di persimpangan, pengemudi Toyota Avanza tidak melihat adanya Toyota Yaris di depannya sehingga Khairun Nisa membanting stir ke arah bahu jalan sehingga menabrak pohon asam,” kata Kasatlantas Polresta Banda Aceh, Kompol Sukirno.
Akibat kejadian tersebut, mobil Yaris milik Khairun Nisa mengalami kerusakan yang sangat parah pada bagian depan dan pengemudi dilarikan ke RSUZA. Sedangkan Totoya Avanza mengalami kerusakan pada bagian depan. []