Festival Band Kancah Musik Anak Bangsa Berakhir, Paksa Band Juara

Kaajendam IM, Kolonel CAJ Doni Mulyadi, SE, MM, menyerahkan hadiah berupa tropi, sertifikat, dan uang pembinaan kepada juara Festival Band Kancah Musik Anak Bangsa pada acara penutupan, Rabu, 26 Juni 2024.(Foto Abdul Hadi/Portalnusa.com)

PORTALNUSA.com | BANDA ACEH –  Festival Band Kancah Musik Anak Bangsa yang digelar dalam rangka kampanye kreatif penerimaan Prajurit TNI-AD berakhir dan ditutup secara resmi oleh Kaajendam IM, Kolonel CAJ Doni Mulyadi, SE, MM, Rabu, 26 Juni 2024.

Festival yang dimulai sejak 24 Juni 2024 tersebut berlangsung di Angkringan Naya’s Caffe, Banda Aceh. Pada acara penutupan sekaligus diumumkan perolehan juara masing-masing peserta. Berdasarkan keputusan dewan juri, Paksa Band keluar sebagai juara I.

Kaajendam IM, Kolonel CAJ Doni Mulyadi mengucapkan terima kasih kepada UPTD Taman Seni dan Budaya Aceh serta seluruh peserta festival maupun panitia dan sponsor yang telah mendukung terlaksananya kegiatan tersebut.

“Semoga event ini tidak berhenti di sini tetapi bisa berlanjut ke event-event berikutnya,” kata Kolonel Doni.

Dodi menambahkan, ini merupakan ajang kreativitas muda mudi di Aceh, dan menjadi media untuk menjaring kreativitas masyarakat khususnya anak muda. Ini juga sebagai wadah untuk kampanye untuk mendaftarkan diri menjadi anggota TNI AD.

Kepala UPTD Taman Seni dan Budaya Aceh Ashadi Akbar mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan bersama Ajendam IM guna memajukan seni dan kreativitas seniman di Aceh.

Menurut Ashadi, Disbudpar Aceh Melalui UPTD Taman Seni dan Budaya Aceh selalu terbuka dan bekerjasama dengan berbagai pihak dalam kegiatan seni.

Ketua Panitia Pelaksana, Serda Jefri Ramadani mengatakan festival diikuti 13 grup band dari Kota Banda Aceh dan sejumlah daerah lainnya di Aceh.

Pada Festival Band Kancah Musik Anak Bangsa tersebut, Paksa Band dari Banda Aceh keluar sebagai juara I. Sedangkan juara ll diraih oleh People Band dan juara III Amoria Band. Masing-masing juara mendapatkan tropi, sertifikat, dan uang pembinaan.[]