PORTALNUSA.com | ACEH TAMIANG –Pemerintahan yang sukses tidak terlepas dari kapasitas dan profesionalitas Aparatur Sipil Negara. Karena itu binalah ASN agar bekerja maksimal dan profesional.
Pesan itu disampaikan Gubernur Aceh, Muzakir Manaf dalam sambutannya usai melantik Armia Pahmi dan Ismail sebagai Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang, Senin 17 Februari 2025, malam.
ASN diminta mengedepankan profesionalitas dan kapasitas serta mengubah mindset dilayani menjadi melayani agar roda pemerintahan berjalan maksimal.
“Menjaga keharmonisan eksekutif dengan legislatif adalah upaya memperkuat kinerja pemerintah dalam membangun Kabupaten Aceh Tamiang,” kata Mualem.
Gubernur berjanji akan selalu mendukung pembangunan Aceh Tamiang dalam mewujudkan berbagai program pembangunan demi kesejahteraan masyarakat.
Pada kesempatan itu Mualem juga menyampaikan komitmen sebuah perusahaan asal Penang untuk bekerjasama mengekspor air bersih dari Aceh.
Terkait penangan banjir di Aceh Tamiang, Mualem mengaku sudah berdiskusi dengan para pakar dan dinas terkait tentang solusinya.
Gubernur berpesan kepada Pemkab Aceh Tamiang agar melibatkan para akademisi dalam setiap rancangan supaya menghasilkan yang terbaik.
Bupati Aceh, Tamiang Armia Pahmi dalam sambutannya usai dilantik berkomitmen menjalankan pemerintahan dan mengemban amanah masyarakat dengan penuh tanggung jawab.
Hadir pada pelantikan itu, Kepolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko, Irdam Iskandar Muda Brigjen TNI Yudi Yulistyanto, Plt Sekretaris Daerah Aceh Muhammad Diwarsyah, sejumlah anggota DPRA.
Selain itu juga hadir Menteri Perdagangan Kabinet Indonesia Maju Agus Suparmanto, sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Aceh, Forkopimda Aceh Tamiang, Ketua Partai Politik lokal dan nasional serta masyarakat. []