Dewan Perniagaan Malaysia Tiba di Aceh Bahas Peluang Investasi
PORTALNUSA.com | BANDA ACEH –Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah menerima kunjungan Dewan Perniagaan Serumpun Malaysia-Aceh Indonesia (DPSMAI) di Banda Aceh, Senin 6 Oktober 2025.
Kunjungan itu disebut terkait rencana investasi dan peluang kerja sama Aceh dan Malaysia di berbagai sektor, termasuk pariwisata, industri, pertanian dan peternakan.
Wagub mengapresiasi pertemuan tersebut dan menyampaikan keterbukaan pemerintah Aceh terhadap berbagai bentuk kolaborasi yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Peran pemerintah kata Wagub berperan penting untuk memastikan setiap investasi bermanfaat nyata dan tidak merugikan masyarakat, seperti pada komoditas nilam Aceh yang memiliki kualitas unggul dengan kadar patchouli alcohol (PA) tinggi, namun masih menghadapi perdagangan yang tidak adil dan merugikan petani.
“Pemerintah harus hadir dan memastikan bahwa setiap investasi benar-benar memberikan kesejahteraan bagi masyarakat,” ujar Wagub.
Wakil I DPSMAI, Norazmi Bin Kamaruzaman pada kesempatan itu menyebut Aceh memiliki potensi besar di berbagai sektor, namun belum termaksimalkan karena kurangnya investor. Ia berharap kehadiran pihaknya dapat membantu memperkuat ekonomi daerah melalui investasi yang berkelanjutan.[]