Kak Na: Saatnya Kriya dan Wastra Aceh Naik Kelas

Ketua Dekranasda Aceh, Marlina Muzakir di salah satu stand kabupaten/kota pada Pameran Kriya Unggulan Dekranasda se-Aceh di UMKM Center Bank Aceh, Sabtu, 8 November 2025.(Foto Humas Aceh)

PORTALNUSA.com | BANDA ACEH – Kriya Aceh yang dikreasikan oleh para perajin Aceh, memiliki ciri khas kedaerahan yang sangat beragam, merupakan modal berharga untuk membawa Kriya dan Wastra Aceh naik kelas.

Demikian pernyataan Ketua Dekranasda Aceh, Marlina Muzakir usai berkunjung ke seluruh stand kabupaten dan kota se-Aceh, pada event Pameran Kriya Unggulan Dekranasda se-Aceh di UMKM Center Bank Aceh, Sabtu, 8 November 2025.

“Sangat luar biasa kreasi perajin binaan Dekranasda kabupaten dan kota se-Aceh. Menurut saya kinilah saatnya kriya dan wastra karya perajin Aceh naik kelas. Dekranasda Aceh sangat berkomitmen memfasilitasi dan mempromosi kriya perajin Aceh secara lebih luas lagi,” ucap perempuan yang akrab disapa Kak Na itu.

Diiringi alunan gambus lagu-lagu islami yang didendangkan dengan apik oleh Ismul Azzam dan Nisfun Nahar, Kak Na didampingi Wakil Ketua Dekranasda Aceh Mukarramah Fadhlullah, mengunjungi satu per satu stand Dekranasda kabupaten dan kota yang menampilkan berbagai kerajinan kriya unggulan khas daerah masing-masing.

Ketua Dharma Wanita Persatuan Aceh Malahayati dan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh, T. Adi Darma selaku Ketua Harian Dekranasda Aceh, juga turut mendampingi saat Kak Na mengunjungi stand-stand Dekranasda kabupaten/kota.

T. Adi Darma dalam kesempatan tersebut menjelaskan, pada Pameran Kriya Unggulan Dekranasda se-Aceh tahun ini Dekranasda Aceh menampilkan puluhan stand Kriya dan Wastra IKM serta stand makanan.

“Ada 31 stand Kriya dan Wastra IKM binaan Dekranasda kabupaten dan kota se-Aceh serta 33 stand makanan dan minuman yang berpartisipasi pada kegiatan tahun ini,” ujar Darma.

Darma mengaku optimis, kehadiran Ketua Dekranasda Aceh beserta Wakil Ketua Dekranasda serta Ketua DWP Aceh, akan menjadi sebuah pemantik semangat bagi para perajin se-Aceh untuk terus berkreasi dan berinovasi.

“Dukungan Ibu Ketua sangat luar biasa, bahkan saat Rakor membuka Rakor Dekranasda tadi Ibu Ketua menegaskan komitmennya untuk membawa Kriya dan Wastra karya perajin Aceh naik kelas. Ini tentu menjadi pemantik semangat yang luar biasa bagi para perajin Aceh,” kata Darma. []

Berikan Pendapat