PORTALNUSA.com | MEULABOH – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Aceh Barat memaksimalkan layanan program JKN selama mudik libur Lebaran Idul Fitri 1445 H.
Kepala Cabang BPJS Kesehatan Meulaboh, Apt. Manna S.Si, MPH, AKK melalui Kabag Penagihan Keuangan dan Perencanaan, Nafir Robihan Pohan, pada konferensi pers, Rabu, 20 Maret 2024 mengatakan pihaknya berkomitmen memudahkan masyarakat dalam mengakses pelayanan kesehatan selama mudik libur Lebaran tahun ini.
“Mengakses pelayanan kesehatan cukup dengan KTP,” ujar Nafir.
Dijelaskan, selama liburan mudik Lebaran Idul Fitri 1445 H pada 8 hingga 15 April 2024 layanan BPJS di Kantor BPJS Cabang Meulaboh akan tetap buka.
“Kantor kita tidak tutup selama libur mudik Lebaran. Tetap ada petugas piket yang berjaga, namun waktu pelayanannya setengah hari mulai pukul 08.00 hingga 12.00 WIB,” katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, BPJS juga membuat komitmen dengan rumah sakit dan posko-pokso pelayanan kesehatan untuk menerima semua pasien yang datang.
Senada dengan itu, Kepala Dinas Kesehatan, Aceh Barat, Syarifah Junaidah juga menegaskan untuk mengutamakan pelayanan kesehatan selama libur Lebaran nanti.
“Saya berharap para nakes yang bertugas nanti untuk mengutamakan tindakan terlebih dahulu terhadap pasien yang membutuhkan pelayanan, karena masalah administrasi bisa menyusul,” tutup Kadis Kesehatan Aceh Barat yang akrab disapa Ummi.[]