PORTALNUSA.com | BANDA ACEH – Masjid Jami’ Baitusshalihin, Kecamatan Ulee Kareng, Kota Banda Aceh disesaki jamaah shalat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H/22 April 2023 M. Prosesi shalat Id berlangsung tanpa hambatan sejak pukul 07.30 hingga 08.25 WIB.
Shalat Idul Fitri di Masjid Baitusshalihin Ulee Kareng diimami langsung oleh Imum Chik masjid tersebut, Tgk. H. Syarifuddin, M., PhD. Sedangkan khatib, Tgk Rizki Maulizar.
Ruangan utama masjid yang masih dalam proses pembangunan itu diisi oleh jamaah laki-laki dan perempuan di lantai bawah sedangkan jamaah laki-laki yang tidak tertampung di lantai bawah diarahkan ke lantai dua. Selain di lantai dua, jemaah perempuan dan laki-laki juga meluber hingga ke pelataran masjid.
Dalam khutbahnya, khatib mengutip hadits Rasulullah melalui Abdullah bin Abbas yang mengatakan, pada pagi Idul Fitri malaikat-malaikat Allah turun ke bumi dan memberikan ganjaran terhadap berbagai amalan yang dilaksanakan selama Ramadhan.
“Hari ini Allah mengampuni dosa-dosa hamba-Nya karena telah melakukan berbagai ibadah selama Ramadhan. Inilah makna Id yang sebenarnya,” kata Khatib.
Setelah mengikuti ‘madrasah’ Ramadhan selama sebulan penuh, diharapkan bisa terbentuk pribadi-pribadi tangguh, aktivitas ibadah semakin meningkat, masjid penuh dengan jamaah, kajian-kajian keagamaan semakin semarak.
“Kalau itu bisa diaplikasikan setelah Ramadhan, mengindikasikan kita berhasil dari pendidikan madrasah Ramadhan,” begitu antara lain isi khutbah khatib shalat Idul Fitri 1444 H di Masjid Baitusshalihin Ulee Kareng. []