BPPA Laksanakan Donor Rutin, Kali Ini Terkumpul Darah 29 Kantong

Para PNS dan non-PNS mendonorkan darah mereka pada kegiatan donor darah yang dilaksanakan BPPA di Aula lantai 2 Kantor BPPA di Cikini, Jakarta Pusat, Senin, 4 September 2023.(Foto BPPA for Portalnusa.com)

PORTALNUSA.com | JAKARTA – Pemerintah Aceh melalui Badan Penghubung Pemerintah Aceh (BPPA) di Jakarta kembali menggelar donor darah di Aula Lantai 2 Kantor BPPA Jakarta, Jalan RP Soeroso, Cikini, Jakarta Pusat, Senin, 4 September 2023.

Donor darah yang berlangsung kali ini diikuti juga oleh pegawai Bank Aceh Syariah Cabang Jakarta. Melalui kegiatan tiga bulanan itu berhasil terkumpul darah 29 kantong.

Kepala BPPA, Akkar Arafat, SSTP, M.Si, mengatakan, tujuan dilaksanakan donor darah ini untuk meningkatkan empati dan simpati, berbagi antara sesama, guna terus berperan dalam kemanusiaan termasuk membagi setetes darah bagi mereka yang memerlukan.

“Untuk hari ini, alhamdulillah kita berhasil mengumpulkan darah sebanyak 29 kantong yang juga berasal dari pegawai Bank Aceh Syariah di Jakarta,” kata Akkar.

Namun, tambahnya, bagi yang belum bisa mengikuti dengan alasan salah satunya memiliki kadar HB rendah dan tinggi, faktor usia, hingga kondisi kesehatan diharapkan ke depan bisa berpartisipasi.

Akkar mengucapkan terima kasih kepada para pegawainya yang telah berpartisipasi pada donor darah rutin yang kali ini merupakan untuk yang ke-8 kalinya. “Mudah-mudahan dengan sumbangan darah yang diberikan para pendonor, bisa membantu bagi mereka yang membutuhkan,” sebut Akkar.

Ucapan rasa terima kasihnya juga disampaikan kepada PMI Kota Jakarta Pusat yang telah dengan sukarela membantu sehingga kegiatan tersebut berjalan lancar. Apresiasi juga disampaikan kepada Bank Aceh Syariah Cabang Jakarta yang sudah berpartisipasi.

“Semoga kita bisa terus bekerjasama dengan PMI Jakarta Pusat dalam hal donor darah ini,” demikian Akkar Arafat.[]