Warga Aceh Selatan Lompat ke Sungai di Aceh Barat, Ini Dugaan Penyebabnya

Tim SAR Gabungan dari BPBD Aceh Barat melakukan operasi SAR mencari korban lompat ke sungai bernama Wisna Nibar (47), warga Desa Kuta Trieng, Kecamatan Labuhan Haji Barat, Aceh Selatan. Korban melompat ke sungai di Desa Leuhan, Kecamatan Johan Pahlawan (Meulaboh), Aceh Barat pada Minggu siang, 26 November 2023. (Dok BPBD Aceh Barat for Portalnusa.com)

PORTALNUSA.com | MEULABOH – Seorang warga asal Desa Kuta Trieng, Labuhan Haji Barat, Aceh Selatan lompat ke sungai di Desa Leuhan, Kecamatan Johan Pahlawan (Meulaboh), Aceh Barat, Minggu, 26 November 2023.

Pria tersebut diduga nekat melompat ke sungai karena tak tahan dengan penyakit yang dideritanya yang disebut-sebut asam lambung.



“Kejadian sekitar pukul 11.45 WIB, Minggu, 26 November 2023. Korban bernama Wisna Zibar (47) tiba-tiba melompat ke sungai usai jatuh saat berboncengan dengan adik iparnya Meurah Ali. Menurut pihak keluarga, korban ada riwayat sakit lambung,” kata Sub Koordinator Kedaruratan BPBD Aceh Barat, Bambang Bintoro menjawab Portalnusa.com.

Dijelaskan Bambang, korban tinggal bersama adik iparnya di Desa Leuhan untuk menjaga orang tua yang sedang sakit.

“Mendapatkan informasi tersebut, tim gabungan langsung melakukan pencarian di TKP dengan mengerahkan satu unit rubber boat,” ujar Bambang.

Kedalaman air di lokasi pascabanjir 1,8 meter hingga 2 meter. “Kita terus berupaya mencari korban namun hingga Minggu sore belum ditemukan. Upaya pencarian akan kita lanjutkan Senin,” pungkas Bambang. []