Laporan Saiful Alam, Aceh Tamiang
PORTALNUSA.com | ACEH TAMIANG- Kampung Rongoh yang merupakan salah satu permukiman di Kecamatan Tamiang Hulu, Kabupaten Aceh Taming terendam banjir akibat intensitas hujan yang cenderung tinggi.
“Saat ini hujan masih lebat. Jika tidak reda dalam beberapa jam ke depan dipastikan Kecamatan Tamiang Hulu akan ikut terendam,” lapor Kontributor Portalnusa.com, Saiful Alam, Selasa malam.
Camat Tamiang Hulu, Muhammad Ilham Malik mengatakan, air mulai merendam permukiman penduduk Kampung Rongoh pada Selasa pagi, 28 November 2023 sekitar pukul 06.30 WIB.
Ilham menyebutkan, selama ini Kampung Rongoh yang berbatasan dengan kawasan hutan lindung menjadi langganan banjir. Meskipun banjir hanya melintas, tapi dampaknya ikut merendam jalan kampung dan perumahan.
Banjir di Kampung Rongoh dipicu hujan deras yang mengguyur wilayah Tamiang Hulu.. Bencana alam ini juga sudah dilaporkan oleh pihak kecamatan ke BPBD Aceh Tamiang.. Ilham memastikan pada Selasa siang banjir di Rongoh mulai surut.
Ilham mengimbau kepada para Datok Penghulu (kepala desa) dan masyarakat, terutama kampung kampung yang rawan banjir agar selalu siaga mengingat cuaca dan curah hujan tinggi akhir-akhir ini.
“Bangun komunikasi dan koordinasi yang baik serta laporkan perkembangan situasi di kampung masing-masing, guna dapat diambil langkah penanganan cepat dan terukur,” kata Camat Tamiang Hulu.[]